Tuesday, August 03, 2010

Warga Satui Kesulitan Air Bersih

 
RBP dan Fokus Salurkan Air Mineral dan Tangki Air

 

BATULICIN - Radar Banjar Peduli yang merupakan sayap sosialnya Radar Banjarmasin bersana Fokus Satui menyerahkan secara langsung  bantuan kemanusiaan kepada korban banjir Satui. Di tengah guyuran hujan, pihak relawan RBP dan Fokus Satu tetap menjalankan misi kepedulian tersebut. Bantuan yang dialurkan Sabtu malam (31/7), berupa 100 dus air mineral.
Dalam penyerahan tersebut terlihat sekertaris RBP Yohandromeda Syamsu turun langsung. Yohan terlihat berbaur dengan warga turun ke lapangan untuk menurunkan air mineral dari mobil bok milik PT Anugerah Borneo Coal.
Menurut penuturan Yohan, disamping bantuan air mineral yang sifatnya mendesak, selanjutnya RBP juga menyumbang air bersih sebanyak 16 tangki yang akan diberikan kepda 4 RT. “Malam ini kita anggap sangat mendesak, warga sudah sangat kekurangan air bersih untuk minum. Makanya walaupun hujan mengguyur kami beserta relawan dari Fokus dan PT ABC tetap mendistribusikan air mineral ini,” terangnya.
Yohan juga mengatakan bahwa 16 tangki air bersih nantinya kan didistribusikan oleh relawan dari Fokus yang merupakan mitra dalam penanganan korban banjir tersebut. “Karena Minggu kami harus kembali ke Banjarbaru, nantinya air bersih akan didistribusikan kawan-kawan Fokus. Kita percaya bahwa bantuan itu akan sampai pada masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu Bambang ketua Fokus satui mengatakan bahwa komitmen RBP dan Fokus serta donatur yang bergabung adalah untuk melakukan gerakan yang langsung ke masyarakat. Sebab menurtnya, pihaknya sudah tidak bisa berharap banyak dengan Posko induk milik pemerintah.
“Kami bersama RBP akan jalan terus, biar orang mau bilang apa, bahkan kami anggap sudah banyak indikasi pemanfaatan oleh pihak-pihak tertentu untuk kepentingan pribadi dan golongan,” terangnya.
Sementara ketua RT 03,  Mahyudin yang menjadi tempat penumpukan air mineral mengatakan,  bantuan tersebut sangat berharga sekali bagi masyarakat. Sebab sampai hari Sabtu kemarin, sumur-sumur warga belum bisa dimanfaatkan airnya.
“Warga kami sangat kesulitan air bersih, bahkan ada yang memasak pakai air sungai yang masih sangat kotor,” ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa bantuan  100 dus tersebut  akan dibagikan di 4 RT yang masih sangat kesulitan air untuk minum dan masak. “Bantuan dari RBP dan Fokus kan kita bagikan 4 RT, untuk RT 01, 30 dus karena ada 130 KK. Sedangkan untuk RT 02, 25 dus warganya ada 115 KK, RT 03, 30 dus karena ada 140 KK. Kemudian untuk RT 04 hanya mendapat 15 dus karena hanya 80 KK yang terkena banjir,” ujarnya yang diamini ketua RT yang lain.
Di sisi lain, Mahyudin beserta RT yang lain akan segera menyiapkan tandon air untuk menampung air bersih yang akan disumbangkan oleh RBP, Fokus dan PT ABC. Pihaknya akan bergotong royong menyiapkan tempat penampungan. Sebab saat ini air bersih sangat dibutuhkan warga.
“Dan kita tidak bisa berharap banyak kepada yang lain soal bantuan yang bisa masyarakat nikmati secara langsung. Alhamdulilah RBP, Fokus dan H Udin pemilik PT ABC langsung tanggap dengan kebutuhan masyarakat,” ujar H Dahlan ketua RT 01.(mr-110)

No comments: