Saturday, September 13, 2008

Pemkab Bantu Korban Banjir

Sabtu, 13 September 2008
BATULICIN - Pemkab Tanbu melalui Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi memberikan bantuan kepada 5 desa yang terkena musibah banjir di Kecamatan Kusan Hilir, khususnya masyarakat yang bermukim di bantaran sungai pagatan. Bantuan yang diberikan seluruhnya berjumlah 6.574 kg beras dan 236 dos indomie. Secara simbolis bantuan untuk korban banjir di Kecamatan Kusan Hilir itu diserahkan langsung oleh Bupati Tanbu H M Zairullah Azhar kepada masing-masing kepala desanya, Kamis (11/9), kemarin.

“Kita harus banyak bersabar dalam menghadapi semua ujian yang diberikan Allah SWT kepada kita. Jangan lupa untuk selalu berdoa agar apa yang kita alami ini akan segera berakhir,” ujar Bupati usai menyerahkan bantuan.

Menurut keterangan warga, kedalaman air di dalam rumah warga mencapai 50 cm yang mengakibatkan warga mengungsi. Sementara itu, desa yang terisolir banjir di Kecamatan Kusan Hilir yaitu Desa Satiung dengan 260 KK (996 jiwa) diberikan bantuan 1.593 kg beras, 50 dos indomie. Sementara itu, Desa Serdangan sebanyak 175 KK dengan 749 jiwa mendapatkan bantuan 1.198 kg beras dan 43 dos indomie. Sedangkan Desa Salimuran dihuni 384 KK dengan 1290 jiwa mendapat bantuan sebanyak 2.064 kg beras dan 75 dos indomie. Berikutnya, Desa Pulau Tanjung dihuni 198 KK dengan 769 jiwa mendapatkan bantuan 1.230 kg beras dan 48 dos indomie. Terakhir, Desa UPK Karya Bhakti dihuni 86 KK dengan 306 jiwa juga mendapat bantuan 489 kg beras dan 20 dos indomie.

Selain itu, masing masing-masing desa mendapatkkan bantuan berupa baju kaos, dester, sarung, terpal, peralatan dapur, minyak goreng dan minyak tanah serta famili kit atau peralatan anak anak. Jadi untuk jumlah keseluruhan di 5 desa sebanyak 1.103 KK dengan 4.110 jiwa.

Menurut keterangan Camat Kusan Hilir Kursani, bantuan tersebut akan segera dibagikan kepada korban banjir dengan menggunakan armada kelotok dan speed boat milik Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi. (kry)


No comments: