Sunday, September 09, 2007

Syamsudin Noor Dikepung Titik Panas

Friday, 17 August 2007 23:43

BANJARBARU, BPOST - Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru sejak beberapa hari ini dikepung titik panas (hot spot) akibat pembakaran lahan pertanian di sekitar lokasi bandara.

"Bandara Syamsudin Noor kini dikepung titik api yang berasal dari pembakaran lahan secara sporadis oleh masyarakat sekitar lokasi tersebut," kata Kepala Dinas Kehutanan Kalsel Suhardi Jumat (17/8).

Menurutnya, pembakaran lahan pertanian untuk tanaman sayur-mayur tersebut kendati tidak di lokasi lahan yang cukup luas, namun jumlahnya cukup banyak dan mengelilingi bandara.

"Pembakaran lahan yang dilakukan hanya sekitar empat sampai lima borong untuk setiap lokasi, namun jumlahnya cukup banyak. Beruntung sebelum dibakar lahan tersebut dibersihkan terlebih dahulu sehingga apinya tidak menyebar," katanya.

Kendati pembakaran lahan mulai marak di sekitar bandara, namun belum menimbulkan kabut asap tebal sehingga belum mengganggu penerbangan, jarak pandang juga masih normal.

Selain di sekitar bandara, pembakaran lahan juga terjadi hampir di seluruh wilayah Kalimantan, mengingat saat ini mulai memasuki musim tanam ke dua terutama di lahan lebak. ant

No comments: