Tuesday, September 09, 2008

Wabup Antar Bantuan Korban Banjir

Selasa, 09 September 2008 12:45 redaksi

BATULICIN - Bencana banjir kembali melanda Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan. Banjir kali ini terjadi Minggu (7/9) di Kecamatan Kusan Hulu, Kecamatan Kusan Hilir, Kecamatan Karang Bintang dan Kecamatan Mantewe.

Belum diketahui pasti berapa jumlah kepala keluarga (KK) yang rumahnya terendam air. Namun diperoleh informasi bahwa warga yang rumahnya terendam air di Kecamatan Kusan Hulu sebanyak 527 KK. Terdiri sembilan desa yakni Desa Mangkalapi, Hateip, Anjir Baru, Sei Rukan, Manteng, Lasung, Tapus, Binawara dan Sibaro Panjang.

Akibat banjir yang melanda kecamatan ini, membuat ratusan warga setempat harus mengungsi ke rumah-rumah penduduk yang ada di dataran tinggi. Dan sebagiannya lagi berada di posko banjir yang telah didirikan pihak kecamatan bersama tim Tagana.

Sementara dari kecamatan lain halnya Karang Bintang sebanyak dua desa terkena banjir, Kecamatan Mantewe dua desa dan Kusan Hilir lima desa. Hanya saja lima desa di Kusan Hilir yang dilanda bencana banjir ini adalah daerah pesisir pantai.

Anwar dari Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi mengatakan, lima desa yang terkena banjir sejak Minggu (7/9) hingga Senin (8/9) di Kecamatan Kusan Hilir ini ialah Desa Satiung, Sardungan, Kusan Hilir, Karya Bakti, Selimuran dan Pulau Tanjung. Namun warga setempat tidak mengungsi. Ketianggian air juga tidak merendam rumah mereka.

"Jadi secara umum warga yang kena banjir ini belum ada yang mengungsi. Kecuali di Kecamatan Kusan Hulu, sebab ketinggian air dalam rumah-rumah penduduk mencapai 0,5 meter," jelas Anwar kepada Mata Banua, Senin (8/9).

Sementara itu, Wakil Bupati Tanah Bumbu H Abdul Hakim G, kektika mendapat laporan dari bawahannya terkait bencana banjir yang kembali melanda sebagian wilayah Tanah Bumbu ini, pun langsung turun ke lokasi.

Wabup didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan Tanah Bumbu dan Camat Kusan Hulu H Hamsuri SH, menyambangi lokasi banjir di Kecamatan Kusan Hulu karena daerah ini, dinilai lebih arah dibanding kecamatan lain yang juga dilanda banjir.

Wabup juga langsung menyerahkan bantuan kepada warga masyarakat yang terkena bencana banjir tersebut. Bantuan yang diantara itu berupa beras, sarden, susu, selimut serta peralatan dapur.rah/mb03

No comments: