Sunday, December 02, 2007

Basung Belum Bebas Banjir

Senin, 10-09-2007 | 01:11:51

BANJARBARU, BPOST - Warga di sekitar Basung Kecamatan Cempaka Banjarbaru masih dibayang-bayangi bencana banjir. Datangnya air musiman ini hingga ke permukiman warga belum sepenuhnya dapat teratasi, karena proyek normalisasi sungai belum tuntas.

Dinas Kimpraswil setempat menyisakan satu pekerjaan lagi yakni pelebaran saluran air berupa gorong-gorong di depan Masjid Basung. Selama ini, pengerukan Sungai Pumpung pun menjadi sia-sia, karena tak bisa menampung volume air saat hujan deras berdurasi lama datang.
Gorong-gorong di bawah jembatan menjadi tak berfungsi karena banyak tumpukan sampah yang nyangkut. Akibatnya jalannya air pun tersumbat dan meluber ke permukiman warga.
Warga berharap ada ketegasan Pemko Banjarbaru untuk menertibkan bangunan di bantaran sungai, terutama di Basung. Semakin padatnya bangunan di sana cukup membuat badan sungai menyempit. Akibatnya, saluran air tersumbat.
Sebelumnya diketahui, proyek normalisasi Sungai dari Parit Besar, Kelurahan Bangkal ke arah Sungai di Ujung Murung Kelurahan Sungai Tiung sempat terhenti, akhir 2006 tadi. Pelaksana, kesulitan untuk melanjutkan pekerjaan senilai Rp 348 Juta ini karena terbentur oleh lahan milik warga serta aktifitas pendulangan yang tengah berlangsung.
Fahrudin, kabid Pengairan Dinas Kimpraswil Kota Banjarbaru membenarkan adanya ketakutan warga itu. Pihaknya pun mengaku sangat menyadari permintaan warga. Hanya sayangnya, ujarnya proyek ini tak dapat dilakukannya, karena terkendala dengan jalan provinsi.
“Itu artinya sudah proyek Kimpraswil Provinsi. Pemko Banjarbaru sebenarnya oleh Pak Walikota sudah akan dianggarkan, namun karena terkait jalan provinsi, kami tak berhak,” terang Fahrudin. niz

No comments: