Monday, March 26, 2007

Dua Orang Tertimbun Longsor

Minggu, 04 Februari 2007 02:27

* Jambi terendam

Bogor, BPost
Hujan di kawasan Puncak sepanjang Sabtu (3/2) menyebabkan tebing di Kopo, Kabupaten Bogor, longsor. Sedikitnya enam rumah warga tertimbun material tanah dan batu. Dua penduduk dilaporkan tertimbun.

Hingga Sabtu malam, upaya evakuasi korban oleh warga dan kepolisian berlangsung. Penyebab longsor diduga akibat derasnya hujan dengan berlangsung sejak pukul 04.00 WIB.

Hujan juga meluapkan Sungai Cisadane yang menuju Tangerang. Deburan air Sungai Cisadane-Empang terdengar gemuruh. Begitu pula dengan Sungai Ciliwung yang menuju Jakarta. Ini dipicu ketinggian air Bendung Katulampa yang menyentuh ambang batas normal, yaitu angka 250 sentimeter di atas papan mercu.

Rumpun bambu dan tanah di pinggiran Sungai Ciliwung terkikis dan terbawa arus. Kondisi ini membahayakan. Tanah di bagian bawah jembatan yang terkikis, sehingga berpotensi menggerus pondasi jembatan.

Sementara itu ratusan rumah warga di kawasan Kelurahan Legok, Telanaipura Kota Jambi, hingga Sabtu pagi terendam dengan ketinggian mencapai 2-3 meter. Ini akibat hujan dan meluapnya air Sungai Batanghari.

Luapan sungai terpanjang di Sumatera itu membuat ratusan kepala keluarga sibuk menyelamatkan harta benda dan mengungsi ke daerah lebih tinggi. Namun masih banyak pula warga yang bertahan di rumah-rumah panggung.

Air mulai menggenangi rumah warga sejak Jumat pagi. "Air terus naik akibat hujan deras hingga petang," kata Ropik warga Legok yang tinggal di kawasan anak sungai tersebut.dtc/ant

No comments: